PENDAMPINGAN PENGAJUAN JABATAN FUNGSIONAL AWAL DOSEN FAKULTAS AGAMA ISLAM PERIODE TAHUN 2024
Sidoarjo, 27 September 2024 — BPSDM UNUSIDA menggelar kegiatan pendampingan pengajuan jabatan fungsional awal bagi dosen Fakultas Agama Islam di bawah naungan Kopertais Wilayah IV Jawa Timur. Kegiatan dipimpin oleh Athika Dwi Wiji Utami, M.Pd., M.Med.Kom. selaku Kepala Divisi Pengembangan Karier Dosen (PKD) BPSDM UNUSIDA.
Acara ini dihadiri oleh empat dosen Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) yang memenuhi syarat TMT dalam pengajuan jabatan fungsional awal berdasarkan pengumuman hasil pendaftaran jabatan fungsional baru tahun 2024 yang dikeluarkan oleh Kopertais IV Jawa Timur. Mereka adalah Nafisatul Fithriyah, M.Pd., Rofiqoh Nirwana, M.Pd., Moh. Anang Abidin, M.Pd., dan Feri Kuswanto, M.Pd.I..
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bimbingan dan informasi yang diperlukan dalam proses pengajuan jabatan fungsional asisten ahli yang telah dibuka Kopetais IV Jawa Timur hingga 1 Oktober 2024. Dalam sambutannya, Athika menjelaskan pentingnya jabatan fungsional bagi pengembangan karier dosen dan kontribusinya terhadap peningkatan mutu pendidikan. “Kami ingin memastikan bahwa setiap dosen dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan baik dan mendapatkan bimbingan yang tepat untuk mempermudah proses pengajuan,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para dosen dapat lebih memahami langkah-langkah yang diperlukan dalam pengajuan jabatan fungsional, serta mempersiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan dengan baik. Pendampingan ini merupakan salah satu upaya UNUSIDA dalam mendukung pengembangan karier dosen dan meningkatkan kualitas pengajaran di lingkungan kampus.
Follow ig sdm_unusida untuk informasi menarik lainnya.
#dosenindonesia
#dosen #bebankerjadosen
#semangatkerja #mengajar
#pegawai #lldikti7 #kampusnu #aswaja
#korporat
@universitas_nu_sidoarjo
@fkip_unusida @fe_unusida
@faiunusida @lldikti7 @kopertais_wil_iv