Posts

Meningkatkan Produktivitas melalui Komunikasi Efektif di Tempat Kerja

Sering terjadi kesalahpahaman di tempat kerja?
atau pengambilan keputusan yang tidak tepat?
atau bahkan terjadinya konflik antar pegawai?

Nah, Bisa jadi penyebabnya adalah komunikasi yang tidak efektif di tempat kerja.

Yukk Sobat SDM dalam artikel ini mari kita membahas tentang Pentingnya membangun komunikasi yang efektif di tempat kerja untuk meningkatkan produktivitas.

Komunikasi yang efektif merupakan salah satu kunci keberhasilan di dalam organisasi, termasuk di Universitas. Komunikasi yang kurang efektif di tempat kerja dapat menyebabkan kesalahpahaman, pekerjaan yang terlewat, pekerjaan yang tidak terselesaikan, hingga menurunnya produktivitas di dalam tim. Oleh sebab itu, membangun pola komunikasi yang baik di antara tenaga kependidikan, dosen, dan pimpinan adalah langkah strategis yang perlu diupayakan secara Bersama sama.

  • Mengapa komunikasi efektif itu penting sobat SDM ?
  1. Mengurangi Kesalahpahaman

Pesan yang disampaikan secara jelas dan tepat dapat mencegah interpretasi yang salah atas instruksi atau informasi.

  1. Meningkatkan Efisiensi

Komunikasi yang baik, tugas dapat diselesaikan lebih cepat karena semua pihak memahami apa yang harus dilakukan, sehingga jika pekerjaan bisa cepat selesai, maka sobat SDM bisa mengerjakan pekerjaan lainya.

  1. Membangun Hubungan yang Baik

Komunikasi yang efektif dapat meningkatkan hubungan baik antar pegawai, tentu saja hubungan yang baik tersebut dapat menciptakan suasana kerja yang lebih harmonis.

  1. Mendukung Penyelesaian Masalah

Ide-ide dapat disampaikan dan dibahas dengan lebih terbuka sehingga memudahkan penyelesaian konflik atau hambatan kerja.

  • Apa saja tantangan Komunikasi di Tempat Kerja
  1. Kurangnya Kejelasan Pesan

Yuk Sobat SDM mari Bersama sama memberikan informasi secara jelas dan tuntas, tidak setengah-setengah, tujuannya adalah meminimalisir miss komunikasi, miss informasi dan miss persepsi.

  1. Saluran Komunikasi yang Tidak Tepat

Yuk Sobat SDM, mari membiasakan menyampaikan hal penting dan urgen tidak melalui pesan singkat, tapi komunikasi secara langsung, tujuannya agar tidak ada hal penting yang terputus, apalagi hal penting tersebut membutuhkan penyelesaian secara cepat.

  1. Kurangnya Feedback

Yuk Sobat SDM, mari membiasakan memberikan feedback secara cepat, agar tidak terjadi kebingungan, baik itu dari pimpinan ke staf, atau sebaliknya.

  • Bagaimana cara membangun komunikasi yang efektif ?
  1. Gunakan Bahasa yang Jelas dan Sederhana

Hindari penggunaan istilah teknis atau jargon yang tidak dipahami semua pihak.

Sampaikan pesan dengan struktur yang teratur: awali dengan konteks, lanjutkan dengan informasi inti, dan akhiri dengan langkah yang perlu dilakukan.

  1. Pilih Saluran Komunikasi yang Tepat

Untuk informasi penting, gunakan pertemuan tatap muka atau rapat daring. Untuk pengingat atau hal sederhana, gunakan email atau aplikasi pesan instan. Jangan andalkan satu saluran saja; kombinasikan komunikasi verbal dan tertulis agar pesan lebih kuat.

  1. Aktifkan Kemampuan Mendengarkan

Berikan perhatian penuh saat orang lain berbicara, tanpa menyela. Tanyakan kembali jika ada hal yang tidak dipahami untuk menghindari kesalahpahaman. Catat poin penting selama diskusi untuk memastikan semua hal terakomodasi.

  1. Berikan dan Minta Feedback Secara Teratur

Tanyakan kepada rekan kerja apakah pesan Anda telah dipahami dengan jelas. Saat menerima pesan, ulangi inti pesan tersebut untuk memastikan pemahaman yang sama. Jangan ragu memberikan saran atau koreksi dengan cara yang konstruktif.

  1. Manfaatkan Teknologi Komunikasi

Gunakan platform manajemen tugas seperti Trello, Asana, atau Google Workspace untuk menyinkronkan informasi tim.

Maksimalkan aplikasi komunikasi seperti WhatsApp atau Microsoft Teams untuk diskusi real-time.

  1. Bangun Budaya Kerja yang Terbuka

Dorong semua pihak untuk berbicara dengan jujur tanpa rasa takut dihakimi. Adakan pertemuan rutin untuk mengevaluasi dan membahas tantangan yang dihadapi. Berikan ruang diskusi informal untuk membangun kepercayaan dan kebersamaan.

  1. Hindari Komunikasi yang Berlebihan

Jangan memberikan terlalu banyak informasi dalam satu waktu. Fokus pada inti pesan dan pastikan tidak ada informasi yang bertumpuk atau saling bertentangan.

 

Nah sobat SDM, sekarang sudah paham kan membangun komunikasi yang efektif di tempat kerja.
Yuk Bersama sama mulai membiasakan untuk melaksanakan komunikasi efektif di tempat kerja.

Salam semangat 😊

 

BPSDM UNIVERSITAS NAHDLATUL ULAMA SIDOARJO

Rekrutmen Dosen Program Studi Desain Komunikasi Visual

open recruitment dosen desain komunikasi visual unusida 2024

Open Recruitment :

Dosen Desain Komunikasi Visual
Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo

Kualifikasi Umum Dosen

  1. Lulusan dari PTN/PTS dengan IPK S2 minimal 3,25
  2. Berasal dari Universitas atau jurusan/prodi dengan Akreditasi A
  3. Minimal bergelar Master (S2) atau sedang menempuh S3
  4. Mempunyai soft skill yang baik dalam melakukan tridarma (pengajaran, penelitian, pengabdian masyarakat)
  5. Bersedia bekerja Full Time dan bisa bekerja sama dengan baik
  6. Belum memiliki NIDN/NIDK, bagi yang sudah memiliki wajib menyertakan surat pernyataan pindah homebase jika diterima.
  7. Tidak berstatus sebagai guru, ber-NUPTK/PNS Pegawai BUMN/Polisi/TNI

 

Berkas Lamaran

  1. Surat lamaran ditujukan kepada Rektor Unusida
  2. Daftar Riwayat Hidup
  3. Portofolio Karya
  4. Scan Ijazah dan Transkrip Asli / Legalisir S1 dan S2
  5. Scan KTP dan KK
  6. Foto berwarna baru 4×6 terbaru

 

Link Pengumpulan Dokumen

Kualifikasi Khusus Dosen

  1. Wajib memiliki fokus keilmuan Media Rekam, Ilustrasi dan DKV (M.Ds. atau M.Sn. atau yang relevan)
  2. Memiliki fokus keilmuan seni dan desain umum, serta penguasaan teori desain.
  3. Memiliki minat dalam hal mengajar, berkomunitas, berorganisasi, penelitian dan pengabdian masyarakat.
  4. Diutamakan domisili Sidoarjo, Surabaya dan sekitarnya.

 

Berkas lamaran dapat dikirim ke: Kampus II Unusida Jl. Lingkar Timur KM 5,5 Rangkah Kidul, Sidoarjo 61234

bit.ly/DosenTetapDKVUNUSIDA2024

rekrutmen@unusida.ac.id

Pendaftaran Sampai 29 FEBRUARI 2024

Rekrutmen Dosen Program Studi Akuntansi

Open Recruitment Dosen Akuntansi Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo 2024

Open Recruitment :

Dosen Akuntansi
Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo

  1. Berpendidikan minimal S-3 ( atau sedang menempuh pendidikan S-3) atau pendidikan S-2 dengan jabatan Fungsional Lektor.
  2. Usia Minimal 28 tahun untuk Lektor dan 40 tahun untik Doktor.
  3. Indek Prestasi Kumulatif ( IPK ) Sarjana, Magister dan Doktor minimal 3,3 ( Skala 4,00)
  4. Memiliki surat lolos butuh dari kampus sebelumnya jika sebelumnya sudah ber- NIDN
  5. Mendapatkan dan menyertakan surat rekomendasi minimal dari ranting NU
  6. Kreatif inovatif adaptif, tahan terhadap tekanan dan punya Growth Mindset
  7. Memiliki kemampun bahasa inggris yang baik
  8. Memiliki kemampuna baca Al-Quran yang Baik
  9. Sehat jasmani dan Rohani serta mampu menjalankan tugas tri dharma sebagai Dosen dengan baik.

Berkas Lamaran :

  1. Surat lamaran kerja
  2. Curiculum Vitae
  3. Foto formal berwarna
  4. Scan E-KTP dan kartu keluarga
  5. SKCK dari kepolisian
  6. Surat Rekomendasi minimal dari Ranting NU
    Tahapan Seleski :
  7. Seleksi Administrasi
  8. Psikotest
  9. Test Wawasan Kebangsaan
  10. Tes Kemampuan Bahasa Inggris
  11. Test Microteaching
  12. Tes Wawancara

Berkas lamaran dapat dikirim melalui beberapa cara, sebagai berikut :

Dikirim langsung ke : Kampus Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo Jl. Lingkar Timur KM 5,5 Rangkah Kidul, Sidoarjo 61234

atau melalui email : rekrutmen@unusida.ac.id